Dalam upaya pengembangan wawasan dan keterampilan guru SLB di Jawa Barat dalam mempersiapkan peserta didik mengikuti Uji Kompetensi Keahlian (UKK) tahun 2025, LSP-P1 SLB Negeri Cicendo Kota Bandung menyelenggarakan kegiatan “Peningkatan Kompetensi Guru SLB Jawa Barat dalam Menyiapkan Peserta Didik Mengikuti Uji Kompetensi di Lembaga Sertifikasi Profesi”.

Kami haturkan rasa terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kepala Bidang GTK Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Ibu Diah Restu Susanti, S. Pd., M.Pd., Ed.D yang telah memfasilitasi terselenggaranya kegiatan tersebut, pada Rabu-Kamis tanggal 23-24 Oktober 2024 bertempat di Hotel Arion Suites Hotel Bandung dan diikuti oleh 100 peserta Guru SLB Jawa Barat.

Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Bapak Dr. Deden Saepul Hidayat, M.Pd. sekaligus memberikan arahan serta motivasi bagi para peserta yang merupakan guru-guru keterampilan Tata Boga, TIK dan Desain Grafis. Para peserta pun dibekali beberapa materi penting diantaranya:

– Menganalisis kesiapan peserta didik mengikuti UKK tahun 2025;
– Bedah Substansi Standar Kompetensi Kerja Khusus Penyandang Disabilitas (SK3PD);
– Inkuiri apresiasi persiapan UKK tahun 2025;
– Praktik baik Kepala Sekolah dan Bendahara dalam mendukung perolehan sertifikat kompetensi dari BNSP;
– Penyusunan Program Persiapan UKK tahun 2025; serta
– Penetapan Koordinator Wilayah dan Penandatanganan Lembar Komitmen Kesediaan Menyiapkan dan mengikuti UKK tahun 2025

Bukan hal yang tidak mungkin untuk meraih keberhasilan, jika semua stake holder sekolah bergerak beriringan dan bersama-sama mengantarkan peserta didik memiliki sertifikat kompetensi keahlian, demi memperoleh kesempatan kerja yang lebih besar di Industri, Dunia Usaha dan Kerja.

Mari bergerak bersama wujudkan mimpi mereka…!!!

By admin

Leave a Reply

  1. Pendidikan adalah seni untuk membuat manusia makin berkarakter.
  2. Hati yang bersih, niat yang kuat, tekad yang bulat dan usaha yang maksimal adalah karakter para pembelajar sejati.
  3. Pendidikan melahirkan kepercayaan. Keyakinan melahirkan harapan. Harapan melahirkan perdamaian.
  4. Pendidikan bukan cuma pergi ke sekolah dan mendapatkan gelar. Tapi, juga soal memperluas pengetahuan dan menyerap ilmu kehidupan.
  5. Kegagalan terbesar kita sebagai manusia adalah ketika kita berhenti untuk belajar.
  6. Tidak ada kekayaan seperti pengetahuan, tidak ada kemiskinan seperti ketidaktahuan.
  7. Hidup itu seperti bersepeda. Kalau kamu ingin menjaga keseimbanganmu, kamu harus terus bergerak maju.
  8. Tanpa sasaran dan rencana meraihnya, Anda seperti kapal yang berlayar tanpa tujuan.
  9. Pendidikan adalah teman yang baik. Seseorang yang terdidik akan dihormati dimanapun. Pendidikan mengalahkan kecantikan dan jiwa muda.
  10. Salah satu amal yang terus mengalir sampai nanti di surga, adalah ilmu yang bermanfaat.
  11. Membuat anak-anak bisa berkata jujur adalah permulaan pendidikan.
  12. Setiap orang tua menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah.
toggle