Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Nadiem Makarim baru saja merilis Rapor Pendidikan versi 2.0 pada Rabu (10/5/2023) kemarin. Rapor Pendidikan versi 2.0 ini merupakan platform terbaru yang masih bagian dari kebijakan Merdeka Belajar.

Rapor Pendidikan versi 2.0 adalah platform penyempurnaan dari versi sebelumnya yang dirilis pada 2022 lalu. Platform ini dapat dimanfaatkan oleh satuan pendidikan, mulai dari PAUD, pendidikan dasar, menengah, SLB, hingga vokasi.

Platform Rapor Pendidikan versi 2.0 ini membuat satuan pendidikan dapat menemukan beragam fitur baru. Mulai dari proses identifikasi yang lebih ringkas, refleksi akar masalah yang lebih komprehensif, serta membantu satuan pendidikan untuk melakukan pembenahan dengan beragam inspirasi aksi pembenahan yang lebih mendorong aksi nyata. Untuk itu, anda perlu mengetahui cara mengaksesnya dengan mudah dan cepat.

Agar lebih jelas, berikut ini cara mengakses Rapor Pendidikan versi 2.0 dari PAUD hingga SMA yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (12/5/2023).

Berikut ini beberapa cara mengakses Rapor Pendidikan versi 2.0 untuk PAUD, yakni:

  1. Masuk ke laman raporpendidikan.kemdikbud.go.id
  2. Kemudian, anda bisa klik ‘Lihat Hasil Satuan Pendidikan/Dinas Anda’ untuk masuk ke Rapor Pendidikan versi 2.0 dengan menggunakan akun belajar.i
  3. Pilih Akun belajar.id dengan alamat email yang berakhiran @admin.paud.belajar.id, @guru.paud.belajar.id
  4. Setelah itu, klik ‘Berikutnya’
  5. Selanjutnya, masukkan kata sandi pengguna.
  6. Klik ‘Berikutnya’
  7. Pengguna dapat mengakses Rapor Pendidikan versi 2.0 sesuai kebutuhan seperti mengunduh hasil rapor dan lainnya. Anda juga dapat dengan bebas menikmati berbagai fitur yang ditawarkan.

Cara Akses Rapor Pendidikan Versi 2.0 bagi SD/SMP/SMA

Bagi anda yang tergolong dalam satuan pendidikan SD/SMP/SMA, bisa mengakses Rapor Pendidikan versi 2.0 dengan langkah berikut ini:

  1. Buka laman raporpendidikan.kemdikbud.go.id
  2. Kemudian, anda bisa klik ‘Lihat Hasil Satuan Pendidikan/Dinas’ untuk login/masuk platform Rapor Pendidikan versi 2.0 dengan menggunakan Akun belajar.id
  3. Setelah itu, pilih Akun belajar.id dengan alamat email yang berakhiran @dinas.belajar.id, @admin.jenjang.belajar.id atau @guru.jenjang.belajar.id.
  4. Selanjutnya, anda bisa klik Berikutnya
  5. Masukkan kata sandi Anda, apabila anda sudah terdaftar. Jika belum, anda dapat mendaftarkan diri terlebih dahulu.
  6. Klik Berikutnya.
  7. Setelah masuk, pengguna dapat mengakses Rapor Pendidikan sesuai kebutuhan seperti mengunduh hasil rapor dan menikmati berbagai fitur yang ditawarkan.

Cara Mengunduh Data Hasil Rapor Pendidikan Versi 2.0

Mengutip dari laman raporpendidikan.kemdikbud.go.id, terdapat beberapa daftar pengguna yang dapat mengakses platform ini adalah sebagai berikut:

Rapor Satuan Pendidikan

  1. Jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), seperti Kepala layanan dan operator Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
  2. Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen), seperti Kepala satuan pendidikan, Operator satuan pendidikan, dan Guru secara berjenjang (semua Guru yang memiliki Akun belajar.id sebelum 10 Maret 2023).

Rapor Pendidikan Daerah

  1. Dinas Pendidikan (Kepala dinas, Operator, dan pegawai dinas yang mendapatkan surat penunjukkan).
  2. Unit Pelaksana Teknis Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (yang mendapatkan surat penunjukkan).

By admin

  1. Pendidikan adalah seni untuk membuat manusia makin berkarakter.
  2. Hati yang bersih, niat yang kuat, tekad yang bulat dan usaha yang maksimal adalah karakter para pembelajar sejati.
  3. Pendidikan melahirkan kepercayaan. Keyakinan melahirkan harapan. Harapan melahirkan perdamaian.
  4. Pendidikan bukan cuma pergi ke sekolah dan mendapatkan gelar. Tapi, juga soal memperluas pengetahuan dan menyerap ilmu kehidupan.
  5. Kegagalan terbesar kita sebagai manusia adalah ketika kita berhenti untuk belajar.
  6. Tidak ada kekayaan seperti pengetahuan, tidak ada kemiskinan seperti ketidaktahuan.
  7. Hidup itu seperti bersepeda. Kalau kamu ingin menjaga keseimbanganmu, kamu harus terus bergerak maju.
  8. Tanpa sasaran dan rencana meraihnya, Anda seperti kapal yang berlayar tanpa tujuan.
  9. Pendidikan adalah teman yang baik. Seseorang yang terdidik akan dihormati dimanapun. Pendidikan mengalahkan kecantikan dan jiwa muda.
  10. Salah satu amal yang terus mengalir sampai nanti di surga, adalah ilmu yang bermanfaat.
  11. Membuat anak-anak bisa berkata jujur adalah permulaan pendidikan.
  12. Setiap orang tua menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah.
toggle